About

Partisipasi KEMALA dalam acara tahunan HOE 2011

KEMALA menampilkan tarian khas Lampung dalam acara tahunan HOE (Heritage and Organda Expo) dan berhasil menjadi juara kedua

JUARA PUTRA PUTRI NUSANTARA FESBUDNUS 2012

Dalam acara tahunan Festival Budaya Nusantara, KEMALA berhasil meraih dua juara sekaligus yaitu juara satu Putra dan Putri Nusantara dan Juara satu dalam pertunjukan seni daerah.

Tari Sai Bumi Ruwa Jurai dalam Wisuda STAN 2011

KEMALA dipilih menjadi pengisi acara dalam Wisuda STAN 2011 dengan menampilkan tarian SAI BUMI RUWA JURAI

Makrab KEMALA ke Gunung Gede Pangrango

Makrab adalah agenda rutin tahunan yang diadakan KEMALA guna mempererat keanggotaan baik secara vertikal maupun horizontal

INVASI KEMALA, SMART in ACCOUNTING

INVASI atau Invitasi Akuntansi adalah acara rutin tahunan yang diadakan oleh KEMALA berupa lomba Akuntansi bagi seluruh SMA di provinsi Lampung

15 Desember 2010

Pengumuman Seleksi Liga Sumatera

Setelah melewati seleksi antar pemain pada beberapa waktu yang lalu, akhirnya terbentuklah tim Kemala. Tim yang beranggotakan pemain dan manajer ini akan turun pada kompetisi Liga Sumatera. Liga Sumatera merupakan liga untuk menyeleksi wakil dari Sumatera untuk mengikuti Liga Champion. Peserta yang mengikuti Liga Sumatera antara lain perwakilan organisasi daerah (Organda) dari berbagai macam provinsi di Sumatera, baik yang berasal dari Sumatera Utara, Sumatera Barat, sampai Lampung
Berikut adalah daftar pemain yang akan mengikuti Liga Sumatera

Kemala A Kemala B
Manajer : Rony Helmawan Manajer : Lana Ariando
Pemain: Pemain :
Misbun Siddiq Fakhri Rizki S
Helnando prayoga Lana Ariando
Sandy Katmono M. Satrio aris
Rony Helmawan Zicko Karya
M. Azwar Amin Ramadhoni K
Gilang Adi Perdana Bani Alsya Akbar
Bagus Mulya A Galih Pramudia
Ryanda Masri K Pandu S
M. Fachrizal Akbar Raka Putra P
Dimas Dwijanarko Thayib Rusfadli
Putra Setiawan Robi
Riza Muhammad iqbal Miftahul Huda
Bagus Mangku Negara Riska Arif N


Pertandingan matchday 1 dilangsungkan tanggal 20/21/22 desember 2010, jadwal selanjutnya akan dijarkomkan.

11 Desember 2010

KEMALA Goes to TV

KEMALA goes to TV merupakan suatu agenda dari KEMALA untuk berkunjung ke stasiun TV berskala nasional. Agenda acara ini juga merupakan suatu bentuk pengenalan terhadap broadcasting, dan jurnalistik terhadap anak Lampung pada khususnya.


Pada tanggal 15 Desember 2010 atau pada hari Rabu, KEMALA mendapat undangan untuk menghadiri acara Kick Andy. Kick Andy merupakan acara dari Metro Tv yang dibawakan oleh Andy F. Noya setiap hari Jumat pukul 21.30 (live) dan Minggu pukul 14.30 (delay).

Acara ini selalu menyuguhkan perbincangan yang menarik dan mengangkat tema sosial yang sangat dekat dengan realita. Selain itu, dalam setiap episodenya, selalu ada buku dan/atau majalah yang dibagikan. Buku yang dibagikan pun bukan buku sembarangan yang tidak laku di pasaran melainkan buku yang edukatif dan informatif serta sesuai dengan tema yang diangkat dalam acara.

Oleh karena itu, bagi semua anak KEMALA yang hari Rabu, tanggal 15 Desember nanti tidak ada acara dan daripada tegambui di kosan lebih baik ikutan KEMALA goes to TV to Kick Andy. Pada tanggal 15 Desember nanti tema yang diangkat adalah "Berprestasi di Negeri Orang". Untuk memudahkan dalam koordinasi, harap kumpul di Bunderan Air Mancur, pukul 14.30, serta berpakaian formal. Untuk transportasi Rp 15.000,00 dan diharapkan membawa buku bacaan bekas 1 buah/lebih.

Tertarik ikut?
konfirmasi ke Ardi (08976171331) atau twitter @ardiensh.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More